Langit Runtuh
Karya : Anisa Razmi
Terpikul berat
Dijiwa sesak
Terasa hampir mati
Tapi tak ingin membunuh hati
Menggelegar, menggemparkan kesadaran diri
Menyusutkan air suci dari Sang Maha Pemberi
Melempar harapan, menghapus iba dihati
Menenggelamkan keinginan untuk kembali
Inilah aku dengan rasa sakitku
Inilah aku dengan rasa perihku
Pergilah dikau dengan penyesalan itu
Enyahlah engkau dengan keegoisan itu
Posting Komentar